Senin, 09 Mei 2011

Tukang Sapu Ini Punya Misi Hidup, Apakah Anda Punya..???

Ada sebuah pengalaman dari Tung Desem Waringin ketika mengikuti lomba karya tulis ilmiah. Ketika itu dia sedang mengadakan penelitian tentang kebersihan di beberapa kota. Ketika bertemu dengan tukang sapu di kota Klaten dia bertanya ,”Bapak sedang apa?”. Tukang sapu itu menjawab dengan nada agak marah “Masa ga lihat, sedang nyapu lah”. Kemudian tukang sapu itu ngomel-ngomel “sudah gajinya kecil masih ditanya-tanya”
Kemudian Tung Desem waringin juga mengadakan survey di kota Solo. Kebetulan kota Solo sudah 7 kali berturut-turut memperoleh hadiah adipura. Jika kota Solo memperoleh adipura sekali lagi maka akan mendapat hadiah adipura kencana. Ketika Pak Tung bertanya kepada seorang tukang sapu di sana dengan pertanyaan, “Bapak sedang apa?” maka tukang sapu tadi menjawab dengan penuh antusias, “Oh saya sedang mempersembahkan piala adipura untuk kota Solo, saya yakin tahun ini Solo akan mendapatkan adipura kencana. Dan kamu tahu, adipura ke 1 sampai ke 7 saya ikut serta”.

Sekarang coba bandingkan kira-kira mana tukang sapu yang nyapunya lebih bersih ? Sudah pasti yang kedua. Kenapa? Karena tukang sapu yang kedua punya misi, sedangkan tukang sapu pertama tidak. Jika anda seringkali malas dalam mengerjakan sesuatu, hati-hati. Mungkin anda tidak punya misi terhadap pekerjaan itu. Atau mungkin misi anda harus diganti yang lebih baik.

Ada seorang Bapak tua yang kerja di hotel. Kerjanya setiap hari mengecek pintu hotel. Dia selalu mencoba membuka atau menutup pintu hotel itu untuk mengecek apakah engselnya rusak atau belum, atau mungkin perlu diperbaiki supaya tidak rusak. Dia kerjanya begitu terus. Karena ada lebih dari 600 kamar maka jika semua kamar sudah diperiksa maka dia kembali untuk memeriksa kamar pertama lagi. Lama satu putaran pemeriksaan bisa mencapai 3 bulan, sehingga begitu selesai pemeriksaan semua pintu maka dia harus kembali memeriksa pintu pertama.

Bapak ini sudah bekerja lebih dari 25 tahun, tetapi kerjanya terus semangat. Ketika itu ada orang yang menemuinya dan bertanya ,”Apakah anda tidak bosan?” Dia menjawab ,”Tidak”.Kemudian ditanyakan lagi , “Apa yang membuat Bapak tidak bosan mengerjakan pekerjaan ini?” Bapak tua itu menjawab “Oh itu karena pekerjaan saya ini begitu penting. Coba bayangkan di hotel ini sering diadakan pertemuan besar. Yang datang adalah pimpinan-pimpinan perusahaan besar. “

Kemudian orang itu bertannya ,”Itu saja pak?” Bapak itu menjawab “Tidak. Seandainya pintu ini rusak, sehingga tidak bisa dibuka dan hotelnya terbakar maka orang di dalamnya akan mati terbakar. Bayangkan jika 600 kamar di sini semua diisi oleh para pimpinan perusahaan, Jika mereka terbakar maka maka perusahaan mereka tidak akan ada lagi yang memimpin. Jika mereka masing-masing memiliki 1000 karyawan, itu artinya 600.000 karyawan tidak terselamatkan. Jadi pekerjaan saya ini sebenarnya menyelamatkan nasib 600.000 orang.

Aha, ternyata Bapak ini punya misi yang begitu bagus. Pertanyaannya adalah, “Sudahkah anda memiliki misi hidup yang menggairahkan?” Jika anda seorang pemilik perusahaan maka saya bertanya ,”Sudahkah karyawan anda dibimbing untuk memiliki misi hidup yang menggairahkan?” Jika belum saya sarankan supaya anda melatih dari sekarang. Dengan cara seperti ini maka karyawan anda akan bekerja dengan sungguh-sungguh walaupun tidak anda awasi.
Oleh : Tung Desem Waringin

SALAM SUKSES LUAR BIASA

Bang_Andre

8 komentar:

  1. Salam Sukses Luar Biasa................Pekerjaan yang di lakukan karna mencintai pekerjaan itu, maka rasa bosan pastilah hilang, seperti hidup manusia jika ia mencintai seseorang maka ia tidak akan bosan terhadap pasangan nya, begitu juga sama pekerjaan..Salut deh sama mereka2 yg punya visi dan misi dlm pekerjaan yg mereka tekuni :D

    BalasHapus
  2. Betul gan, beberapa saat yang lalu jg ane pernah ngepost tentang pekerjaan berjudul Cintailah Apa Yang Anda Kerjakan, Dan Kerjakan Apa Yang Anda Cintai, bisa agan liat di arsip.

    Mantap gan, bekerja dengan penuh cinta dan di niatkan karena pahala jd lebih semangat..:)

    BalasHapus
  3. ASEM AKU GA PERTAMAX HEHEHE IJIN NYIMAK SAJA HEHEHEEEE

    BalasHapus
  4. @ Kang Dedi : Gag ape2 kang, terimakasih sudah koment, kan kita sama2 belajar.. :)

    BalasHapus
  5. tukang sapu atau apapun pekerjaanya, semuanya adalah penting karena merupakan kesinambungan jalannya roda kehidupan

    BalasHapus
  6. @ Warsito : Betul mas, bayangkan az klo gag ada tukang sapu. Bisa kotor smua jalan di kota kita..

    hhm,,,,

    BalasHapus
  7. banyak pelajaran atau hikmah yang bisa kita teladani pada cerita anda diatas tentang tukang sapu, artikel yang bermanfaat agar kita bisa lebih berfikir positif, terimakasih sahabat dan salam ukhuwah ya.

    BalasHapus
  8. wah,.terkesima aku bacanya. dalem dan menyentuh. tapi malah membuatku bingung. apa misiku???,.

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.